Cara Backup Rom Menggunakan SP Flash Tool sebenarnya cukup mudah. Persiapan peralatannya yaitu SPflashtools, juga MTKdroidtools dan driver MTK tentunya. Untuk cara instal driver silakan anda cari tutorialnya di google sesuai type phone anda, ini penting karena driver-lah yang membuat phone bisa terhubung dengan PC. Untuk driver komplit anda bisa cari (download) All MTK_USB driver, lalu instal semua driver yang ada (untuk smartphone driver, pilih sesuai windows anda: X86 untuk 32bit dan X64 untuk 64bit).
Cara Backup Rom Menggunakan SP Flash Tool adalah sbb:
Download, ekstrak lalu instal beberapa perangkat berikut pada komputer:
MTK_USB driver
ADB Driver Installer
MTK Droid Tools
SP Flash Tools
Langkah pertama, kita akan membuat Scatter file dulu menggunakan MTK Droid Tools (ini akan kita gunakan untuk proses Backup Rom menggunakan SP Flash Tool).
Mulai dengan sambungkan Android dalam Mode Debugging ke Komputer (biasanya ada di pengaturan – Opsi pengembang – Centang USB Debugging), pastikan HP terbaca di PC.
Untuk mempermudah, buat dulu sebuah folder bernama scatter, lalu jalankan MTK Droid Tools.
Pilih menu Block map, berikutnya tekan Create Scatter File lalu Save (di folder scatter tadi).
Setelah disimpan, lepas Android dari Komputer, dan tutup MTKdroidtools.
Lanjut ke cara membuat Backup ROM
Jalankan SP Flash Tool (Run as administrator) untuk pengguna win 7.
Klik Scatter loading, lalu cari/buka file Scatter file yang telah anda buat tadi.
Pilih "Read Back" kemudian klik menu ADD.
Doble klik pada 0x000000 , lalu simpan dengan nama ROM_0 (simpan di folder scatter saja)
Selanjutnya silakan tekan menu Readback.
Off-kan (matikan) phone anda lalu sambungkan Android ke PC, maka prosesnya akan berjalan (cukup lama) bisa sampai 30 menit. Setelah selesai akan muncul tanda hijau dan anda bisa melepas Android.
Setelah itu hidupkan Android anda lalu sambungkan kembali ke PC. Jalankan kembali MTK Droid Tools.
Pilih tab root,backup,recovery dan kli di "to process file ROM_from plash tool"
Kemudian arahkan (cari) file ROM_0 yang telah anda simpan tadi dan buka.
Jika selesai (akan muncul tulisan task is complete) dan hasilnya akan tersimpan di PC dengan nama /MTKDroidtools/backups/ini.
Tutorial lain bisa anda coba baca di blog ini, demikian cara Backup Rom menggunakan SP Flash Tool semoga cukup jelas dan selamat mencoba.
keluar tulisan Brom error trs boss,gmn ni cara mengatasinya?terimakasih....
BalasHapus